Ruangan yang bau tentu akan membuat seseorang menjadi tidak nyaman untuk menempatinya. Banyak cara agar ruangan tidak bau. Selain harus menjaga kebersihan, menempatkan pewangi ruangan menjadi cara yang mudah dilakukan.
Wangi rumah yang menyenangkan akan membuat siapapun betah. Apalagi saat ini banyak sekali produk-produk pewangi ruangan yang bisa Anda pilih sesuai selera. Namun, apakah Anda pernah terpikiran untuk mencoba menggunakan pewangi ruangan yang dibuat dari bahan alami?
Pewangi ruangan dari bahan alami dan diproses secara alami tanpa penambahan bahan-bahan kimia tentu akan lebih aman untuk pernapasan. Tak bisa dimungkiri, sering kali pernapasan akan terganggu bahkan terasa sesak apabila pewangi ruangan yang digunakan ternyata tidak ramah untuk kesehatan kita.
Untuk menghindari hal ini, Anda harus lebih selektif memilih pewangi ruangan yang aman untuk kesehatan. Atau, Anda juga dapat mencoba membuat pewangi ruang sendiri di rumah. Tak hanya mudah, pewangi ruangan yang kita buat sendiri tentu lebih aman karena kita paham betul apa saja bahan-bahan yang dibuat untuk pewangi ruangan.
Anda bisa mencoba pengharum ruangan unik yang satu ini. Bisa menggunakan kulit buah untuk membuat aroma yang segar di kamar atau rumah Anda.
Bahan:
– Garam laut
– Buah jeruk segar (jeruk, lemon atau jeruk nipis)
– Rempah segar (kemangi, mint atau cengkeh)

Cara membuat:
1. Pertama, belah buah menjadi dua. Anda bisa memilih buah jeruk, karena aromanya yang kuat dan segar. Tapi jika Anda ingin mencoba dengan buah lain juga tak masalah.
2. Hilangkan daging buah dari kulit dengan menggunakan pisau atau sendok, kemudian isi setengah dengan garam laut. Info: garam laut memiliki kemampuan untuk mengeluarkan bau jeruk demi menghilangkan bau-bau yang tidak sedap.
3. Terakhir, Anda bisa meletakkan kombinasi buah dan rempah segar. Anda bisa menggunakan kemangi dan jeruk, mint dan jeruk nipis, dan cengkeh & lemon. Kombinasi aromanya yang saling melengkapi sungguh terasa menyegarkan.
Semalat mencoba 🙂